Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Kamis, 31 Januari 2013

Pantai Pink Lombok


Selain di Pantai Pink yang ada di Flores, Lombok juga mempunyai pantai yang mirip dengan pantai yang ada di pulau itu. Nama pantainya pun sama yaitu bernama Pantai Pink. Namun pantai di Lombok ini dikenal juga dengan nama Pantai Tangsi. Yang paling menarik dari pantai Tangsi atau yang disebut pantai pink adalah pasirnya yang bernama kemerahan. 
Sumber foto: thelostraveler.wordpress.com 
Warna kemerahan ini berasal dari pecahan hewan karang yang bernama Homtrema Rubrum. Hewan yang berwarna merah menyala ini banyak terdapat di bawah laut pantai Tangsi. Dari kejauhan kontras warna pantai yang merah dan perairan yang membiru adalah paduan yang harmonis. Perahu nelayan yang kadang hilir mudik turut memberikan warna pada photo hunting Anda kali ini.

Masjid Pintu Seribu Tangerang


Jika Anda wara-wiri ke Tangerang jangan lupa mampir ke Masjid Agung Nurul Yaqin atau sebagai Masjid Pintu Seribu yang terletak di RT 01/03 Kampung Bayur kelurahan Periuk Jaya kecamatan Jati Uwung, Kota Tangerang.  Masjid ini cukup unik dan berbeda dengan masjid-masjid lainnya di Indonesia karena  arsitektur bercorak Baroque, Maya, dan Aztec. Tak hanya itu masjid ini pun  memiliki banyak sekali pintu namun tidak memiliki kubah besar sebagaimana masjid pada umumnya.

Masjid Seribu Pintu yang berdiri di atas tanah seluas 1 hektar ini didirikan sekitar tahun 1977. Dibangun oleh seorang penyebar Islam kelahiran Arab bernama Al Fakir (Mahdi Hasan al Qudratillah al Muqodam. Al Faqir adalah salah satu santri dari Syekh Hami Abas Rawa Bokor yang memulai pembangunan masjid itu dengan membuat Majelis Ta’lim terlebih dahulu di daerah tersebut. Untuk menghormatinya, warga kampung memberinya gelar Mahdi Hasan al Qudratillah al Muqodam.